Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bacaan Doa Akan Mandi (Mandi Biasa) Berserta Latin Dan Artinya

Doa Akan Mandi (Bukan Mandi Wajib) - Salah satu bersuci adalah dengan mandi. Mandi merupakan cara untuk membersihkan diri dari kotoran, diantaranya debu, keringat, bau,sampah dan lain lain. Pasti kita pernah mendengar kalimat " Kebersihan adalah sebagian dari iman" kan. Nah salah satunya dengan kita mandi.

Doa sebelum mandi

Umumnya kita mandi 2-3 kali sehari, namun kita terkadang lupa untuk membaca doa, yaitu doa ketika akan mandi. Mandi yang dimaksud disini ialah mandi secara umum atau mandi biasa (bukan mandi wajib) yang dilakukan orang setiap hari, baik laki-laki maupun perempuan. mulai dari anak-anak, dewasa sampai orang tua. Yaitu mandi yang dilakukan pada pagi hari (sebelum beraktifitas) siang hari, sore hari setelah beraktifitas.

Baca juga : Doa setelah sholat wajib (fardhu) lengkap beserta artinya

Bacaan doa mandi biasa ini berbeda dengan bacaan doa mandi wajib, untuk doa mandi wajib ada doanya tersendiri, dimana doa mandi wajib hanya diwajibkan untuk orang-orang yang sudah baligh atau dewasa dengan alasan tertentu yang diwajibkan untuk mandi wajib.

doa hendak mandi

Berikut ini adalah lafadz doa mandi (mandi biasa) lengkap beserta latin dan artinya.

Doa Ketika Akan Mandi
اَللّٰهُمَّ اغْفِرْلِىْ ذَنْبِىْ وَوَسِّعْ لِىْ فِىْ دَارِىْ وَبَارِكْ لِىْ فِىْ رِزْقِىْ

Allaahummaghfirlii dzambii wa wassi'lii fii daarii wa baarik lii fii rizqii

Artinya : "Ya Allah, Ampunilah dosa kesalahanku dan berilah keluasan di rumahku serta berkahilah pada rizkiku"

Baca juga: Niat mandi wajib beserta latin dan artinya

Itulah bacaan doa sebelum mandi beserta latin dan artinya, dengan membaca doa diatas pada saat akan mandi semoga Allah Swt, mengampuni dosa-dosa dan kesalahan kita serta di beri keluasan rumah dan diberkahi atas semua rizki yang kita dapat.

Doa akan mandi diatas alangkah baiknya di hafalkan dan di amalkan ketika akan mandi, karena Allah Swt menyukai seorang hamba yang selalu memanjatkan doa kepada-Nya, selain itu kita juga mendapat pahala. Dan semoga doa diatas bisa bermanfaat. Amin